Menu

Mode Gelap

Politik · 27 Sep 2023 11:37 WIB ·

Kaesang Pangarep Curhat, Gabung PSI Langsung Dihina Sang Istri Juga Kena


					Kaesang Pangarep Curhat, Gabung PSI Langsung Dihina Sang Istri Juga Kena Perbesar

Bogordaily.net Putra bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep curhat, Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia ini, bercerita dihujat hingga dihina pasca resmi menjadi kader Partai Solidaritas Indonesia.

Namun, bagi dia hujatan yang menyerangnya belum ada apa-apanya.

“Baru saja saya nerima KTA PSI langsung diserang, dihujat, dihina. Saya sih biasa saja, dosisnya masih rendah lah,” kata Kaesang dalam Kopdarnas PSI di Djakarta Theatre, Jakarta Pusat, Senin (25/9/2023).

Kaesang tidak menyebut secara detail pihak mana yang menyerang itu.

Putra bungsu Presiden Jokowi itu mengaku pernah menjadi sasaran fitnah yang lebih jahat.

“Enggak sebanding dituduh PKI, antek Cina, anti Islam, plonga-plongo, ijazah palsu,” ungkap Kaesang.

Kaesang juga menyesalkan serangan atas dirinya itu menyasar ke istrinya, Erina Gudono.

“Tapi yang aneh itu dan saya bingung, kok ya istri tercinta kok ikut diserang. Wong dia enggak ikut-ikutan, kecuali hanya memberi restu dan dukungan buat saya,” jelas Kaesang.

Oleh sebab itu, Kaesang meminta jajaran PSI tidak melakukan hal serupa ketika berpolitik.

“Kepada seluruh kader, pengurus, simpatisan PSI, saya menyerukan agar menjalankan politik dengan hati yang bersih dan penuh kegembiraan. Banyak menebar senyum, dan kebahagiaan,” papar Kaesang.

Ia juga menyatakan ingin banyak terlibat dalam urusan politik nasional.

“Saya percaya bahwa terjun ke politik adalah salah satu cara yang terbaik bagi anak muda untuk menyelamatkan masa depan,” kata Kaesang.

Menurutnya, terjun ke politik merupakan cara untuk menghormati para generasi tua.

“Itulah cara kita membayar rasa hormat kepada orang tua yang telah berjuang untuk masa depan kita,” ujarnya.

Selain itu, Kaesang ingin para anak-anak muda tidak apatis terhadap politik. Putra bungsu Presiden Joko Widodo itu ingin membangun optimisme politik di golongan kaum muda.

“Saya ingin kita, anak-anak muda, mulai menyalakan lilin, berhenti mengutuk kegelapan karena politik adalah jalan ninja kita,” paparnya.

“Saya ingin melakukan hak-hal baik melalui politik. Saya ingin membantu membangun optimisme bahwa politik bisa dijalankan dengan penuh integritas,” imbuhnya.

Untuk diketahui, Kaesang Pangarep resmi ditunjuk sebagai Ketua Umum baru PSI. Kaesang menggantikan posisi yang sebelumnya diisi oleh Giring Ganesha.

Pengumuman Kaesang sebagai Ketua Umum PSI digelar di acara Kopdarnas PSI. Saat diumumkan, 38 Ketua DPW PSI naik ke atas panggung dipimpin oleh Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie.

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Bupati & Wakil Bupati Bogor Coret Anggarkan Pengadaan Mobil Dinas

7 February 2025 - 18:50 WIB

Bupati & Wakil Bupati Bogor Coret Anggarkan Pengadaan Mobil Dinas

MK Tolak Gugatan Kang Mus, Rudy Susmanto-Ade Ruhandi Resmi Menang di Pilbup Bogor

4 February 2025 - 14:13 WIB

MK Tolak Gugatan Kang Mus, Rudy Susmanto-Ade Ruhandi Resmi Menang di Pilbup Bogor

Alkaba Pulang Demi Lawan Kaum Perusak Demokrasi Bumi Negeri Serumpun Sebalai

20 January 2025 - 14:34 WIB

Dasco Jawab Kabar Megawati Telepon Prabowo Biar Hasto Tak Ditahan KPK

13 January 2025 - 21:44 WIB

Hasto Jelaskan Soal Pantunnya Memuji Mahfud MD

Ridwan Kamil Akui Kekalahan di Pilkada Jakarta

12 December 2024 - 19:00 WIB

Urung Ke MK, Ridwan Kamil Akui Kekalahan di Pilkada Jakarta

Dua Elite Golkar Ribut Rebutan PMI, Bahlil No Comment

11 December 2024 - 19:05 WIB

Dua Elite Golkar Ribut Rebutan PMI, Bahlil No Comment
Trending di Politik