Menu

Mode Gelap

Hot News · 12 Feb 2024 18:04 WIB ·

Duo Bank BUMN Terus Pecahkan Rekor Harga Saham Tertinggi Dalam Sejarah 


					Duo Bank BUMN Terus Pecahkan Rekor Harga Saham Tertinggi Dalam Sejarah  Perbesar

daulatrakyat.com   Bank Mandiri dan BRI yang merupakan dua bank BUMN terbesar di Indonesia berhasil mencatatkan rekor laba tertinggi di industri perbankan Tanah Air.

Rinciannya, total laba bersih dari dua bank tersebut saja sudah menembus Rp115,5 triliun. Itu baru laba. Kalau aset dijumlah nilai totalnya mencapai lebih dari Rp4.139 triliun.

Bank Mandiri asetnya menembus Rp2.174,2 triliun dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) asetnya menyentuh Rp1.965 triliun di tahun 2023 lalu.

Berkat capaian ini, saham Bank Mandiri (BMRI) dan BRI (BBRI) menjadi sasaran empuk investor asing maupun lokal. Pastinya bursa hari ini lebih ceria karena adanya kedua saham ini.

Per Senin, 12 Februari 2024 harga saham BMRI sempat menyentuh Rp7.200 per saham. Lalu, BBRI harga sahamnya juga mencapai Rp5.975. Rekor tertinggi bagi keduanya sepanjang sejarah.

Bagaimana tidak, kapitalisasi pasar duo bank BUMN ini mencapai Rp1.577,56 triliun, kalau dijumlah otomatis masuk dalam top 10 bank terbesar se-Asia.

Tak hanya itu, kedua bank ini juga langganan penyumbang dividen BUMN terbesar se-Indonesia.

Tahun lalu, Bank Mandiri dan BRI sudah setor dividen ke negara Rp36,07 triliun. Jika ditotal semua BUMN, jumlah dividen yang disumbang ke negara bahkan mencapai Rp81,2 triliun tahun lalu.

Artinya, jumlah ini setara 44,8% dari total dividen BUMN ke negara di tahun lalu. Kontribusi ke negara juga pasti akan meningkat. Ini seiring dengan peningkatan laba yang telah dibukukan di tahun 2023 oleh kedua bank BUMN tersebut.

Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo mengatakan dari berbagai tantangan yang ada di awal tahun 2024 kondisi ekonomi Indonesia masih memiliki potensi yang besar pihaknya bangga dan optimis.

“Bank Mandiri dan BRI mampu tumbuh dan memberi kontribusi yang positif untuk Indonesia,” ujar Kartika Wirjoatmodjo dalam siaran pers BRI, Senin, 12 Februari 2024.***

Artikel ini telah dibaca 5 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Melalui Keberpihakan Terhadap UMKM dan Ekonomi Kerakyatan, BRI Berhasil Jaga Stabilitas Kinerja

15 February 2025 - 16:44 WIB

Melalui Keberpihakan Terhadap UMKM dan Ekonomi Kerakyatan, BRI Berhasil Jaga Stabilitas Kinerja

BRI Masuk Jajaran Perusahaan Elite di Asia-Pasifik 2025 versi Majalah TIME

15 February 2025 - 16:39 WIB

Kabur ke Bali, Dua DPO Kasus Pembunuhan di Ditangkap

11 February 2025 - 16:55 WIB

Kabur ke Bali, Dua DPO Kasus Pembunuhan di Ditangkap

Jiva Carnival Hadir di Adhi City Sentul: Festival UMKM, Wahana Bermain, dan Hiburan Musik di Kabupaten Bogor

8 February 2025 - 11:46 WIB

Jiva Carnival Hadir di Adhi City Sentul: Festival UMKM, Wahana Bermain, dan Hiburan Musik di Kabupaten Bogor

Beri Kemudahan Perjalanan Ibadah, BRI dan Garuda Indonesia Berkolaborasi Gelar Umrah Travel Fair 2025

8 February 2025 - 11:35 WIB

1,84 Juta Nasabah Naik Kelas, Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Apresiasi Upaya Nyata Sinergi Holding Ultra Mikro BRI

7 February 2025 - 18:54 WIB

1,84 Juta Nasabah Naik Kelas, Kemenko Pemberdayaan Masyarakat Apresiasi Upaya Nyata Sinergi Holding Ultra Mikro BRI
Trending di Hot News