Menu

Mode Gelap

Politik · 12 Apr 2024 20:35 WIB ·

Disiapkan Istana, Jokowi – Megawati Akan Bertemu di Acara Halal Bihalal


					Disiapkan Istana, Jokowi – Megawati Akan Bertemu di Acara Halal Bihalal Perbesar

daulatrakyat.com Presiden Joko Widodo atau Jokowi akan bertemu dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dalam acara Halal bi halal yang aka diagendakan pihak Istana Kepresidenan.

“Lagi pula ini masih bulan Syawal, bulan yang paling tepat untuk mempererat silaturahmi,” kata Koordinator Staf Khusus Presiden, Ari Dwipayana saat dikonfirmasi melalui pesan singkat, Jumat (12/4/2024).

Hal itu disampaikan Ari menanggapi pertanyaan tentang belum adanya silaturahmi antara Jokowi dan Megawati pada momentum Lebaran 2024.

“Presiden sangat terbuka untuk bersilaturahmi dengan siapa saja, apalagi dengan tokoh-tokoh bangsa,” ujar Ari.

Pada hari pertama Idulfitri 1445 Hijriah yang jatuh pada hari Rabu (10/4), Presiden Jokowi melaksanakan Salat Id di Masjid Istiqlal, kemudian menyelenggarakan gelar griya di Istana Negara, Jakarta, hingga siang hari.

Para menteri kabinet dan pejabat negara, duta besar negara sahabat, tamu undangan, hingga masyarakat umum memadati Istana untuk bersilaturahmi langsung dengan Presiden dan Ibu Negara.

Pada hari yang sama, Megawati juga menggelar open house terbatas di kediamannya, Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta.

Empat menteri Kabinet Indonesia Maju, yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, dan Menteri Keuangan Sri Mulyani tampak mengunjungi rumah Megawati untuk bersilaturahmi dengan presiden ke-5 RI tersebut.

Namun, hingga kini belum ada rencana silaturahmi antara Jokowi dan Megawati.

Presiden Jokowi pun diketahui terbang ke Medan, Sumatera Utara, Kamis (11/2), untuk merayakan Lebaran bersama anak dan cucu di sana. (suara.com/antara)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jelang Pelantikan di Istana Negara, Pasangan Walikota Bogor Dedie – Jenal Ikuti Latihan Baris Berbaris

18 February 2025 - 22:40 WIB

Jelang Pelantikan di Istana Negara, Pasangan Walikota Bogor Dedie - Jenal Ikuti Latihan Baris Berbaris

Bupati & Wakil Bupati Bogor Coret Anggarkan Pengadaan Mobil Dinas

7 February 2025 - 18:50 WIB

Bupati & Wakil Bupati Bogor Coret Anggarkan Pengadaan Mobil Dinas

MK Tolak Gugatan Kang Mus, Rudy Susmanto-Ade Ruhandi Resmi Menang di Pilbup Bogor

4 February 2025 - 14:13 WIB

MK Tolak Gugatan Kang Mus, Rudy Susmanto-Ade Ruhandi Resmi Menang di Pilbup Bogor

Alkaba Pulang Demi Lawan Kaum Perusak Demokrasi Bumi Negeri Serumpun Sebalai

20 January 2025 - 14:34 WIB

Dasco Jawab Kabar Megawati Telepon Prabowo Biar Hasto Tak Ditahan KPK

13 January 2025 - 21:44 WIB

Hasto Jelaskan Soal Pantunnya Memuji Mahfud MD

Ridwan Kamil Akui Kekalahan di Pilkada Jakarta

12 December 2024 - 19:00 WIB

Urung Ke MK, Ridwan Kamil Akui Kekalahan di Pilkada Jakarta
Trending di Politik