daulatrakyat.com – Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Atang Trisnanto dan Annida Allivia, telah menerima hasil pemeriksaan kesehatan dari RSUD Kota Bogor.
Hasil tersebut diserahkan oleh Komisioner KPU Kota Bogor, Dian A Yamin, di Kantor DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bogor di Jalan Kebon Pedes, Kelurahan Tanah Sareal, pada Jumat (6/9/2024).
Atang Trisnanto menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya terhadap hasil pemeriksaan tersebut. Dirinya bersama Annida Alivia dinyatakan ‘mampu’ oleh RSUD Kota Bogor.
“Alhamdulillah, pagi ini kami bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor telah menerima hasil pemeriksaan kesehatan dari RSUD Kota Bogor. Kami dinyatakan mampu oleh KPU,” ujar Atang.
Dengan hasil itu, ia berharap kedepannya bisa menjalani seluruh tahapan dengan baik.
“Mudah mudahan berikutnya bisa menjalani seluruh rangkaian tahapan tahapan yang ada. Sehat semuanya, sehat warga Kota Bogor,” katanya.
Atang juga memuji fasilitas dan pelayanan RSUD Kota Bogor selama proses pemeriksaan kesehatan tersebut.
“RSUD Kota Bogor luar biasa. Kami tidak kebingungan berpindah dari satu poli ke poli lainnya, semua berjalan rapi dan tertib. Peralatan sangat lengkap, dan dokter-dokternya juga sangat komunikatif. Kami merasa terbantu dalam proses pemeriksaan ini,” ungkap Atang.
Atang menekankan bahwa RSUD Kota Bogor adalah aset dan kebanggaan warga Bogor. Ia berharap ke depannya RSUD bisa terus berkembang dan menjadi rumah sakit terbaik di Jabodetabek.
“Kita berharap RSUD terus maju, insya allah kami semua bakal pasangan calon hingga ditetapkan sebagai calon terpilih akan berkomitmen untuk bersama sama bahwa RSUD sebagai rumah sakit terbaik di Jabodetabek,” ucapnya.
Sementara, bakal calon Wakil Wali Kota Bogor yang berpasangan dengan Atang Trisnanto, Annida Allivia juga mengungkapkan rasa syukurnya atas hasil pemeriksaan kesehatan tersebut.
“Alhamdulillah, hasil dari medical check-up menunjukkan bahwa kami berdua sehat. Semoga ke depannya kami selalu sehat untuk bisa memimpin Kota Bogor dengan baik,” ujar Annida.***